Main Article Content

Abstract

Untuk mendukung terlaksananya peraturan pemerintah terkait Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan baik, diperlukan pengembangan sistem pada MTsN 2 Kota Tangerang memerlukan yang selama ini berjalan secara manual. Hal ini mengakibatkan calon siswa seringkali mengalami kendala seperti kesulitan mendapatkan informasi untuk melakukan proses pendaftaran. Proses administrasi juga cenderung lambat karena data belum terintegrasi dan terkelola dengan baik dan hanya mengandalkan data yang tersimpan dalam Excel. Proses ini juga masih menggunakan arsip dalam bentuk fisik yang rentan mengalami kerusakan atau bahkan hilang dan mengandalkan data yang tersimpan dalam Excel aja. Untuk dapat mengatasi permasalahan yang terjadi pada pendaftaran siswa baru di MTsN 2 Kota Tangerang dibuatlah perancangan aplikasi Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru Berbasis Web. Metode yang digunakan untuk pembangunan sistem informasi menggunakan Model Prototype dengan pendekatan sistem berorientasi objek yang dimodelkan menggunakan UML (Unified Modelling Language). Hasil akhir dari perancangan sistem PPDB online ini adalah adanya sebuah aplikasi yang dapat memberi kemudahan akses informasi dan proses pendaftaran sehingga proses administrasi penerimaan siswa baru menjadi lebih efektif dan efisisen.

Keywords

sistem informasi penerimaan peserta didik baru prototype UML Web

Article Details

References

  1. Al-Bahra. 2005. Analisis dan Desain Sistem Informasi. Graha Ilmu. Yogyakarta.
  2. Al-Bahra. 2005. Analisis dan Desain Sistem Informasi. Graha Ilmu. Yogyakarta
  3. Tantra, Rudy, 2012. Manajemen Proyek Sistem Informasi: CV. Andi Offset, Yogyakarta.
  4. Tantra, Rudy, 2012. Manajemen Proyek Sistem Informasi: CV. Andi Offset, Yogyakarta.
  5. Peraturan Bersama Antara Menteri Pendidikan Nasional dan Menteri Agama Nomor 04/VI/PB/2011 – MA/111/2011
  6. Pressman, Roger S. 2002. Rekayasa Perangkat Lunak. Andi. Yogyakarta.
  7. Kroenke, David. 2005. Database Processing Jilid 1 Edisi 9. Erlangga. Jakarta
  8. Munawar. 2005. “Pemodelan Visual Dengan UML”. Graha Ilmu, Yogyakarta
  9. Munawar. 2005. “Pemodelan Visual Dengan UML”. Graha Ilmu, Yogyakarta
  10. Aminudin, N. (2019). LANGKAH–LANGKAH TAKTIS PENGEMBANGAN E-GOVERNMENT UNTUK PEMERINTAHAN DAERAH (PEMDA) KABUPATEN PRINGSEWU. Aisyah Journal Of Informatics and Electrical Engineering, 1(1), 89-95.